Kamis, 21 Februari 2013

Kagape Kepiting (Jepara)

Bahan:
3 sdm minyak goreng
2 btg serai, memarkan
500 g daging kepiting
200 ml santan
2 sdm air asam Jawa
½ sdt garam
50 g kelapa parut, sangrai,
tumbuk sampai berminyak

Bumbu Halus:
2 siung bawang putih
6 bh bawang merah
1 sdt ketumbar
½ sdt merica bubuk
¼ sdt jintan
3 cm kunyit
1 cm jahe
1 sdt garam

Cara Membuat:
1. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus sampai harum dan matang. Tambahkan serai, aduk rata.
2. Masukkan daging kepiting, aduk sampai berubah warna. Tuang santan, aduk rata.
3. Masak sampai daging kepiting matang dan santan mengental.
4. Masukkan air asam Jawa, garam, dan kelapa sangrai tumbuk, aduk rata. Masak sampai bumbu meresap dan kering. Angkat dan sajikan selagi hangat.

4 porsi 45 menit

Tips:
- Bersihkan kepiting dalam kondisi terikat agar tangan tidak dicapit.
- Rasa kepiting lebih enak jika dimasak dalam kondisi hidup.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar